Padahal diantara tools terpenting untuk membuat ilmu pengetahuan terus berjalan ke depan adalah "menulis"...
Karena "menulis" adalah cara mengabadikan gagasan, mengabadikan ilmu pengetahuan....
Dan menulis adalah cara menyambung gagasan tentang: dulu, kini dan yang akan datang...
Agar generasi yang datang sesudah kita, tidak lagi harus memulai langkah baru, apalagi mengulangi langkah (yang salah) yg prn dilalui org2 sebelum mrk
Atau harus belajar menemukan langkah yang sebenarnya sudah kita lalui
Menulis, adalah cara mengabadikan "jejak" dimana langkah kita terhenti, lalu generasi baru bisa belajar dan meneruskan langkah dari sana...
Maka begitulah cara Al Quran mengabadikan kisah-kisah umat terdahulu....
Agar kita tidak melakukan kesalahan yg sama dari jalan hidup generasi dulu...
Agar kebaikan dlm kisah2 umat terdahulu bisa diikuti, dan dilanjutkan...Agar kesalahan tak lagi terulangi oleh generasi sesudah mrk
Maka menulis bukanlah sekedar menuangkan gagasan...lebih dari sekedar itu
Menulis adalah kerja peradaban....
Seperti para ulama....
Menulis adalah sebentuk niat baik kita untuk generasi manusia....
Tidak ada komentar:
Posting Komentar